

Pemerintah bersama sektor swasta pada Selasa, 18 Mei 2021, memulai kolaborasi untuk memutus mata rantai penularan Covid-19 melalui program Vaksinasi Gotong Royong untuk Pekerja. Langkah ini merupakan terobosan terbaik yang dilaksanakan pemerintah bersama sektor swasta untuk menjaga keseimbangan penanganan di sisi kesehatan dan menggerakkan perekonomian bangsa.
Hal itu disampaikan oleh Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi, di acara Vaksinasi Covid-19 Gotong Royong untuk Pekerja yang dipusatkan di pabrik PT Unilever Indonesia yang berada di Kawasan Industri Jababeka, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
BACA JUGA : Optimisme Pelaku Ekonomi Kreatif untuk Bangkit dari Pandemi
“Hari ini kita memulai bersama antara pemerintah dan pihak swasta untuk memutus mata rantai Covid-19. Tanpa terputusnya mata rantai Covid-19 ini pertumbuhan ekonomi akan selalu terganjal. ini adalah terobosan terbaik yang dilaksanakan pemerintah Indonesia bersama-sama dengan sektor swasta untuk menggerakkan perekonomian bangsa,” ujarnya.
Vaksinasi yang diberikan kepada para pekerja sektor swasta, utamanya di sektor industri, akan membuat derap industri dapat kembali bergulir dengan aman, nyaman, dan baik sehingga memaksimalkan nilai tambah bagi pergerakan ekonomi yang nantinya akan dicapai.
Meski demikian, Menteri Perdagangan tetap mengingatkan untuk berdisiplin menjalankan protokol kesehatan selepas vaksinasi. Menurutnya, penanganan kesehatan termasuk menjalankan protokol kesehatan itu merupakan bagian tak terpisahkan dari upaya menggerakkan perekonomian nasional.
BACA JUGA : JAGA DIRI agar IMUNITAS tubuh kita TINGGI
“Hanya dengan protokol kesehatan kita bisa memutus mata rantai Covid-19 dan menggerakkan perekonomian,” tuturnya.
BACA JUGA : Kemajuan Industri 4.0 Akan Dorong Indonesia Menuju Sepuluh Besar Kekuatan Ekonomi Global
- Presiden Jokowi Tegaskan Komitmen Pemerintah Jamin Ketercukupan Pangan Nasional
- BHAYANGKARA MUDA KALBAR RAIH PENGHARGAAN INTERNASIONAL DARI PBB
- Presiden Xi Jinping Jamin Proyek Kereta Cepat Berjalan Lancar
- Tutup ASEAN Para Games XI, Presiden Jokowi: Disabilitas Mampu Cetak Sejuta Prestasi
- Presiden Jokowi Akan Tutup ASEAN Para Games XI Tahun 2022
- Jalin Keakraban, Satgas Pamtas Yonif 123/RW Gelar Olahraga Bersama Masyarakat Papua
- Kontribusi UMKM bagi Perekonomian Besar, Presiden Tekankan Pentingnya Izin bagi UMKM
- Presiden Jokowi Dorong Pelaku UMKM Manfaatkan Platform Daring untuk Dongkrak Omzet
- Kunjungi Pasar Peterongan, Presiden Bagikan Bansos dan Tinjau Harga Kebutuhan Pokok
- BERSAMA RAKYAT TNI KUAT
- Presiden Jokowi Anugerahkan Tanda Kehormatan bagi 127 Tokoh
- 51 Orang Mantan Warga NII Ucapkan Sumpah Setia Kembali Kepada NKRI
- 500 Personel Yonarhanud-3/YBY Kodam III/Slw, Siap Diberangkatkan Ke Maluku Utara
- Aksi Demo KRB Luwu Jilid II Menuntut PT. Masmindo Dwi Area Angkat Kaki Dari Bumi Sawerigading
- Semarakkan Dirgahayu RI ke-77, Babinsa Himbau Warga Pasang Bendera
- 500 Personel Yonarhanud-3/YBY Kodam III/Slw, Siap Diberangkatkan Ke Maluku Utara
- Aksi Demo KRB Luwu Jilid II Menuntut PT. Masmindo Dwi Area Angkat Kaki Dari Bumi Sawerigading
- Semarakkan Dirgahayu RI ke-77, Babinsa Himbau Warga Pasang Bendera
Bekasi, 18 Mei 2021
Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.